Rabu, 02 November 2011

Integrasi ProZilla 2.0.4 dengan Firefox

kalau di windows kita biasa mengenal Internet Download Manager (IDM), Di Linux ada yang namanya Prozilla, maka pada kesempatan kali ini saya ingin memberi tutorial ringan seputar cara mengintegrasikan ProZilla dengan Firefox. Dengan melakukan integrasi, maka kita tidak perlu membuka ProZilla melalui Terminal, mengetik perintah untuk men-download. Kita cukup klik link di Firefox, maka secara otomatis jendela ProZilla akan muncul dan melakukan proses download.


Pertama kali yang harus dilakukan adalah menginstal ProZilla: 
  • add-apt-repository ppa:tldm217/tahutek.net
  • apt-get update
  • apt-get install prozilla
Untuk bisa mengintegrasikan ProZilla dengan Firefox, teman-teman harus menambahkan add on FlashGot di Firefox yang bisa didapatkan disini
setelah proses penambahan add on selesai, restart Firefox dan silakan lanjut ke langkah berikutnya. Buka jendela preferensi FlashGot dengan cara, pada menu bar di Firefox klik ‘Tools > Add-ons” sorot “FlashGot” dan klik “Preferences”. Akan muncul jendela konfigurasi FlashGot seperti gambar di bawah ini:


Pada tab “General” klik pada kotak drop down “Download Manager” dan pilih “Prozilla” (perhatikan gambar di atas). Jika semuanya sudah berjalan dengan baik, klik “OK” pada jendela konfigurasi FlashGot.
Proses integrasi sudah selesai, jika semuanya berjalan dengan lancar, maka setiap kita mengklik suatu link download di Firefox akan muncul pilihan seperti jendela di bawah ini:



Pilih “FlashGot” dan pada kotak drop down pilih “Prozilla”, kemudian klik “OK” sehingga muncul jendela seperti gambar di bawah ini:



Proses download sedang berlangsung, silakan tunggu sampai selesai atau jika teman-teman ingin mem-pause download, tekan Ctrl + C pada keyboard. jika ingin melanjutkan download klik link download tempat anda mendownload file tersebut, setelah muncul pilihan, tekan R.


Semoga bermanfaat :D





0 komentar:

Posting Komentar